Nuansa Journal of Arts and Design
Vol 4, No 2 (2020): September

Dramaturgi dan Transformasi Realita dalam Naskah Drama “Jalan Menyempit” Karya Joni Faisal : Analisis Unsur Dramatik Perspekstif Sosiologi dan Psikologi

Makaf, Akhyar (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Feb 2021

Abstract

Naskah drama yang berkualitas baik adalah bahan untuk menyajikan pertunjukan teater yang baik pula. Naskah tersebut adalah karya sastra yang menjadi media bagi dramawan untuk menyampaikan pesan, gagasan, komentar, dan solusi dari permasalahan keseharian di lingkungannya, melalui unsur dramatik seperti tema, alur, penokohan, dan latar. Penelitian ini dilakukan untuk menelaah unsur-unsur dramatik, fenomena sosial, dan fenomena psikologi yang terdapat dalam naskah drama “Jalan Menyempit” karya Joni Faisal, sebagai naskah pemenang pertama lomba Penulisan Naskah Teater Nasional tahun 2017 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Naskah ini kurang dikenal karena terbatasnya publikasi. Oleh sebab itu, penelitian ini dilakukan untuk membantu masyarakat, khususnya seniman, akademisi seni teater dan seni sastra, agar bisa memperoleh informasi tentang unsur-unsur dramaturgi, keterkaitan dengan realita sosial dan realita psikologi masyarakat di Indonesia, serta proses transformasi realita menjadi peristiwa dramatik. Metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif analitik digunakan untuk menganalisis unsur dramatik (intrinsik), lalu menghubungkannya dengan fenomena sosial-psikologi (ekstrinsik) pada naskah, menggunakan teori dramaturgi, sosiologi sastra, dan psikologi sastra. Dapat ditarik kesimpulan bahwa drama ini adalah penggambaran dari realita sosial dan realita psikologis pada saat naskah ini ditulis. Penulisnya berusaha merespon realita yang terjadi dengan menuangkan pikirannya dalam drama untuk memberikan pernyataan dan menawarkan solusi bagi berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

Nuansa

Publisher

Subject

Arts Humanities Education

Description

Nuansa Journal of Arts and Design menerbitkan artikel pada bidang Pendidikan Seni dan Desain. Nuansa Journal of Arts and Design terbit dua kali dalam setahun yaitu bulan September dan Maret. ...