SMAN 1 Kontunagga adalah salah satu sekolah di Kabupaten Muna yang menjadi objek penelitian peneliti karena hasil belajarnya geografi yang masih rendah. Tujuan dalam penelitian ini adalah: 1) Untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas XI IPS1 SMAN 1 Kontunaga saat mengikuti pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran inkuiri materi pokok sebaran flora dan fauna; 2) Untuk meningkatkan aktivitas mengajar guru di kelas XI IPS1 SMAN 1 Kontunaga saat melaksanakan pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran inkuiri pada materi pokok sebaran flora dan fauna; 3) Untuk meningkatkan hasil belajar geografi siswa kelas XI IPS1 SMAN 1 Kontunaga yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran inkuiri  pada materi pokok sebaran flora dan fauna. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan sebanyak 2 siklus. Data dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan data kuantitatif diperoleh dari lembar observasi dan tes hasil belajar. Dari hasil penelitian menunjukan bahwa dengan menerapkan model pembelajaran inkuiri terjadi peningkatan yaitu: (1) Aktivitas belajar siswa siklus I sebesar 2,5 pada siklus II meningkat menjadi 3,2; (2) Aktivitas mengajar Guru siklus I sebesar 2,5 pada siklus II meningkat menjadi 3,6; (3) Hasil belajar siswa sebesar 60% atau ketutasan sebanyak 12 orang dari 20 orang siswa, pada siklus II meningkat menjadi 80% atau ketuntasan sebanyak 16 orang dari 20 orang siswa.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2020