JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT
Vol 9 No 2 (2021): Vol.9.No.2.2021

THE NEED ANALYSIS FOR ENGLISH IN THE LAW FACULTY OF USN KOLAKA

Rohima Nur Aziza Al Hakim (USN Kolaka)
Nasmah Riyani (USN Kolaka)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2021

Abstract

Mata Kuliah Bahasa Inggris merupakan Mata Kuliah Dasar Umum (MKDU) yang diajarkan di semua jurusan termasuk jurusan Ilmu Hukum. Mata Kuliah ini ditujukan untuk pengembangan keterampilan dan pemahaman materi yang disesuaikan dengan bidang ilmu tertentu. Namun dalam proses pengajarannya masih kurang efektif sebab materi yang di ajarkan kurang relevan dengan jurusan mahasiswa. Oleh karena itu, perlu diterapkan pengajaran Bahasa Inggris untuk tujuan tertentu (ESP) dengan melakukan analisis kebutuhan berdasarkan alasan dan tujuan mereka belajar Bahasa Inggris. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan; 1). Untuk mengetahui masalah-masalah yang dihadapi mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum dalam mempelajari Bahasa Inggris; (2) Untuk mengidentifikasi kebutuhan mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum dalam mempelajari Bahasa Inggris terkait materi English for Law. Jenis penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif, dengan desain studi survei. Penelitan ini dilaksanakan di Program Studi Ilmu Hukum USN Kolaka. Objek penelitian ini adalah mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum semester enam tahun ajaran 2019/2020 yang telah memprogram Mata Kuliah Bahasa Inggris I pada semester satu dan Bahasa Inggris II pada semester dua. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan cara wawancara. Need analysis yang merupakan hal penting dalam aspek ESP ini mencakup beberapa keterampilan untuk menunjang karir atau pekerjaan mahasiswa kedepannya, khususnya speaking and listening dan didukung juga oleh keterampilan reading and writing.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ED

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Education and Development merupakan publikasi karya ilmiah dari hasil penelitian, pendidikan dan pengembangan ilmu pengetahuan, baik sosial, budaya dan lingkungan. Sebagai upaya untuk mewujudkan visi dan misi di Perguruan Tinggi. Jurnal Education and development mewadahi hasil pemikiran dan ...