Jurnal Ilmiah Sangkareang Mataram
Vol. 6 No. `1 (2020): Maret 2020

PENGUJIAN SIFAT FISIK DAN MEKANIK TANAH SEBAGAI REKOMENDASI TEKNIS DALAM PERENCANAAN BANGUNAN STRUKTUR (Studi Kasus Zona Seteluk dan Pototano)

I Gde Dharma Atmaja (Program Studi Teknik Pertambangan Universitas Pendidikan Mandalika)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2020

Abstract

Berdasarkan Peta GeologiLembar Sumbawa, Nusa TenggaraBarat, tatanan stratigrafi Pulau Sumbawa terdir dari berapa formasi batuan. Pulau Sumbawa merupakan salah satu gugusan kepulauanNusa Tenggara yang terletak pada Busur Kepulauan Banda dan merupakan Zona Solo. Keunikan morfologi pembentuk Pulau Sumbawa ini menjadikan karakteristik yangharus di perhitungkan dalam pengerjaan struktur diatasnya, agar dicapai lingkungan yang aman dan stabil. Pelaksanaan pekerjaan lapangan dilakukan untuk mengetahui karakteristik danjenis lapisan tanah sehingga dapat diketahui sifat-sifat tanah. Pengujian lapangan dilakukan dengan melakukan pemboran inti, Standard Penetrasi Test (SPT), sedangkan pengujian laboratorium dilakukan dengan pengujian sifat fisik dan sifat mekanik. Lokasi penyelidikan lapangan berada di Desa Bangket Monteh Kecamatan Brang Rea Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa geomorfologi lokasi tersebt, merupakan medan bergelombang dengan kemiringan antara 5o – 25o , dengan kondisi permukaan berupa endapan aluvium yangbersifat lepas dan belum terjadi litifikasi. Hasil Boring Log pada beberapa titik didapatkan nilai N-SPT antara 35 – hingga lebh dari 60 yang berarti memiliki tingkat kepadatan yang sangat padat. Hasil pengujian laboratorium menunjukkan nilai kohesi antara 0,15 – 0,24. Berdasarkan uraian tersebut rekomendasi yang dapat diberik an bahwa untuk pondasibangunan struktur akan bertumpu pada lapisan dengan NSPT> 45 dengan tingkat konsistensi yang keras, maka pondasi yang cocok adalah pondasi bored pile dengan kedalaman pondasi 4 m. Namun untuk perencanaan detail desain, perhitungan harus dilakukan sesuai dengan desain bangunan stuktur.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

SANGKAREANG

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Economics, Econometrics & Finance Education Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Sangkareang Mataram merupakan jurnal resmi yang memuat artikel ilmiah dari berbagai disiplin keilmuan (bunga rampai) seperti Kesehatan, Kedokteran Hewan, Seni, Teknologi, Teknik, Ekonomi, Kehutanan, Kependidikan dan lain ...