Jurnal Jeumpa
Vol 5 No 1 (2018): Jurnal Jeumpa

SKRINING FITOKIMIA EKSTRAK DAUN “TEMURUI” (Murraya koenigii (L.) Spreng) KOTA LANGSA, ACEH

Fajriani Sukma, Fisca (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Dec 2018

Abstract

Temurui (Murayya koenigii (L.) Spreng) merupakan tananam lokal yang banyak ditemui di propinsi Aceh. Tanaman ini selama ini digunakan sebagai rempah masakan oleh masyarakat. Berdasarkan tinjauan literatur, tanaman ini mengandung banyak senyawa aktif yang potensial untuk bioaktivitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui senyawa metabolit sekunder yang terdapat pada daun temurui. Sampel pada penelitian ini di ambil di Kota Langsa, Aceh. Daun temurui dilakukan skrining fitokimia. Dari hasil tersebut diperoleh bahwa daun temurui Kota Langsa mengandung senyawa metabolit sekunder yaitu alkaloid, terpenoid, saponin, flavonoid, dan tanin. Banyaknya metabolit sekunder yang terkandung pada daun temurui ini menunjukkan bahwa daun ini sangat potensial dikembangkan untuk pengujian bioaktivitas, mencakup anti bakteri, anti jamur, anti kanker dan anti oksidan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jempa

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Environmental Science Immunology & microbiology

Description

Jurnal Jeumpa merupakan artikel kajian bidang biologi baik yang bersifat Pendidikan Biologi dan Biologi Sains, yang diterbitkan secara berkala dua kali setiap tahun pada bulan Januari dan juni dengan 10 artikel/Nomor atau 20 artikel/Volume oleh Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas ...