Jurnal Pengabdian Farmasi Malahayati (JPFM)
Vol 3, No 2 (2020): JURNAL PENGABDIAN FARMASI MALAHAYATI VOLUME 3 NO 2 NOVEMBER 2020

PENYULUHAN “DAGUSIBU” OBAT ANTIBIOTIK PADA PROLANIS PUSKESMAS GADINGREJO PRINGSEWU TAHUN 2019

gusti ayu rai saputri (PRODI FARMASI FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS MALAHAYATI)
Bintang Tri Warmani (PRODI FARMASI FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS MALAHAYATI)



Article Info

Publish Date
09 Feb 2021

Abstract

Penggunaan Antibiotik yang relative tinggi menimbulkan masalah dan merupakan ancaman bagi munculnya peningkatan dan penyebaran resistensi antibiotik. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi penggunaan antibiotik pada masyarakat. Salah satu faktor yaitu seperti tingkat pendidikan, pengetahuan dari masyarakat dan penjelasan dari dokter. Tujuan dari Penyuluhan Dagusibu ini adalah untuk meningkatkan untuk meningkatkan pemahaman  lansia tentang pentingnya  penyimpanan  dan cara pemberian  obat khususnya antibiotik, meningkatkan  perilaku  kepatuhan minum  obat  serta  meningkatkan  setatus  kesehatan  pada  lansia.. Kemudian  memiliki  tujuan khusus  agar lansia mampu mengetahui  aturan yang benar  dalam minum antibiotik  agar tidak terjadi  resistensi terhadap bakteri. Adapun hasil yang diperoleh dari kegiatan penyuluhan ini peserta lansia bertambah pengetahuannya serta wawasannya sehingga penggunaan obat antibiotik dapat secara benar dan tepat. Kata kunci : Dagusibu, Antibiotik, Penyuluhan

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

pengabdianfarmasi

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Farmasi Malahayati (JPFM) merupakan kumpulan hasil pengabdian masyarakat dan ulasan (review) yang dilakukan oleh dosen baik secara pribadi maupun bekerja sama dengan mahasiswa atau pihak lainnya di bidang kefarmasian dan kesehatan serta keilmuan lain terkait. Hasil pengabdian yang ...