Jurnal SMART Kebidanan
Vol 8, No 1 (2021): JUNI 2021

Peningkatan Berat Badan dengan Penggunaan Kontrasepsi KB Suntik 1 Bulan

Wiwi Sartika (Universitas Abdurrab)
Siti Qomariah (Universitas Abdurrab)
Sara Herlina (Universitas Abdurrab)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2021

Abstract

ABSTRAKIndonesia merupakan urutan ke 5 dengan jumlah penduduk terbanyak yaitu 249 juta. Upaya untuk mengurangi jumlah penduduk dapat dilakukan pemakaian kontrasepsi. Peserta KB di Indonesia lebih banyak memilih Kontrasepsi Suntik sebagai alat kontrasepsi yaitu sebanyak 4.128.115 orang. Pemilihan kontrasepsi KB Suntik 1 Bulan ini dikarenakan tingkat kegagalan pada suntik KB 1 bulan bisa kurang dari 1% jika digunakan dengan benar dan sesuai waktunya.  Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan berat badan (BB) dengan penggunaan kontrasepsi KB suntik 1 bulan di BPM Murtina Wita Pekanbaru. Jenis Penelitian yang digunakan adalah cross sectional dengan teknik pengambilan sampel accidental sampling dengan jumlah sampel 250 orang.  Hasil analisis univariat didapatkan mayoritas responden mengalami peningkatan BB sebanyak 157 orang. Hasil analisis bivariat didapatkan hasil  uji chi-square diperoleh nilai P value 0,000 (<0,05) yang artinya ada hubungan  peningkatan Berat Badan (BB) pada akseptor KB Suntik 1 Bulan di BPM Murtina Wita Pekanbaru. Diharapkan petugas kesehatan mengetahui pola dasar pemilihan KB dan dapat membantu masyarakat khususnya WUS (Wanita Usia Subur) untuk memilih jenis KB.Kata Kunci:  berat badan; kontrasepsi; KB suntik 1 bulan

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

sjkb

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

The focus of this journal is the dissemination of information related to all midwifery area including maternal and child health, midwifery, ante natal, labor, post-partum, family planning, adolescent health, pre-conception period, pre-menopause, complementary in ...