Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
Vol. 4 No. 1 (2021): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2021

PENERAPAN DAN PEMAHAMAN SISWA SMP KELAS VIII TERHADAP MATERI PEMBELAJARAN MATEMATIKA DALAM KEHIDUPAN

Yuni Wulandari (Universitas PGRI Madiun)
Astri Eka Rahmawati (Universitas PGRI Madiun)
Siti Zubaidah Handriani (Universitas PGRI Madiun)
Anisa Anggun Setyaningsih (Universitas PGRI Madiun)
Abdul Luqi Baidowi (Universitas PGRI Madiun)
Darmadi Darmadi (Universitas PGRI Madiun)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa banyak pemahaman siswa SMP kelas VIII terhadap pembelajaran matematika yang diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif yaitu penelitian yang menuntut penggunaan banyak angka, mulai dari pengumpulan data, penafsiran terhadap data tersebut serta penampilan hasilnya. Penelitian ini menggunakan angket untuk bahan meneliti dengan responden mengisi angket yang sudah disiapkan oleh peneliti. Penelitian ini merupakan penelitian berupa angket, yaitu peneliti memberikan pertanyaan secara tertulis kepada siswa yang dituju. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas SMP kelas VIII yang berjumlah 12 orang dan objek penelitian ini adalah penerapan dan pemahaman siswa SMP kelas VIII terhadap materi pembelajaran matematika dalam kehidupan sehari-hari. Pengambilan data dalam penelitian ini mengunakan metode Kuantitatif. Berdasarkan hasil analisis data, menunjukkan bahwa penerapan siswa terhadap pembelajaran matematikan yang dilaksanakan sehari-hari sangatlah bermanfaat. Namun pemahaman siswa menegnai pembelajaran matematika yang sangat diperlukan dalam kehidupan sehari-hari masih sangat minim.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jrpp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice ...