Penelitian ini bertujuan untuk memberikan capaian tentang korelasi aktivitas pembelajaran dalam hal ini model-model pembelajaran yang berkaitan dengan neurosains. Neurosains sendiri merupakan ilmu tentang sistem saraf yang mengendalikan seluruh aktifitas tubuh manusia. Penelitian ini dilakukan di Sanggar Anak Alam Kasihan Bantul yang lebih spesifik meneliti Taman Kanak-Kanak atau setara dengan PAUD. Hal ini merupakan fase golden of age dalam fase perkembangan. Metode penelitian berupa penelitian kualitatif yang terdiri dari wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sanggar anak alam merupakan praktik pendidikan yang memiliki sisi unik dan berbeda dibandingkan dengan sekolah pada umumnya. Hal yang paling unik ditemukan bahwa anak-anak diajarkan untuk melakukan riset sederhana didalam lingkungan sekolah maupun diluar lingkungan sekolah. Model pembelajaran yang digunakan lebih kepada student center bahwa siswa itu sendiri yang menentukan pembelajarannya. Pelajaran apa yang mereka sukai untuk terus dikembangkan
Copyrights © 2021