Jurnal Ilmu Administrasi Negara ASIAN (Asosiasi Ilmuwan Administrasi Negara)
Vol. 7 No. 2 (2019): Edisi September 2019

Desa di Era Digital: Studi Kasus tentang Inovasi Desa di Desa Dermaji Kecamatan Lumbir Kabupaten Banyumas

Ali Rokhman (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jenderal Soedirman)



Article Info

Publish Date
02 Sep 2019

Abstract

Teknologi informasi dan komunikasi mengalami perkembangan yang sangat cepat dan telah berdampak pada perubahan dalam berbagai bidang kehidupan manusia. Perubahan ini menyentuh berbagai lapisan masyarakat baik masyarakat lapisan menengah ke atas maupun lapisan menengah ke bawah. Perubahan terjadi juga pada lembaga pemerintah baik tingkat pusat, pemerintah daerah, maupun pemerintah desa. Walaupun dalam struktur pemerintahan menempati posisi paling rendah, pemerintah desa juga harus bisa menyesuaikan dengan cepatnya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di mana digitalisasi dalam urusan pemerintah tidak dapat dihindarkan lagi. Desa Dermaji adalah salah satu desa di Kecamatan Lumbir Kabupaten Banyumas yang telah siap menghadapi era digital. Dibuktikan dengan berbagai prestasi yang telah diraihnya. Prestasi terbaru pada tahun 2018 desa ini mendapatkan penghargaan dari Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah sebagai Desa dengan Website Informatif. Berbagai prestasi yang telah didapat oleh Desa Dermaji tentu saja melalui proses yang panjang dan melibatkan banyak pihak. Keberhasilan yang telah dicapai bukan sekedar kebetulan namun ada proses bagaimana menginternalisasi inovasi dalam hal ini teknologi informasi dan komunikasi kepada perangkat dan masyarakat desa. Paper ini membahas proses inovasi yang telah dilakukan oleh Pemerintah Desa Dermaji dan bagaimana hasilnya sehingga dapat dijadikan best practice bagi desa lain di seluruh Indonesia

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JIANA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Public Health Social Sciences Transportation Other

Description

Jurnal Ilmu Administrasi Negara ASIAN adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel yang original tentang pengetahuan terbaru, penelitian atau penelitian terapan untuk pengembangan ilmu administarsi negara, baik di bidang manajemen publik maupun kebijakan ...