Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika
Vol 9, No 2 (2021)

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP PEMAHAMAN MATERMATIS SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 45 BUTON

Nalisa Nalisa (Universitas Halu Oleo)
Suhar Suhar (Universitas Halu Oleo)
Rahmad Prajono (Universitas Halu Oleo)



Article Info

Publish Date
31 May 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap pemahaman matematis siswa kelas VIII SMP Negeri 45 Buton. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 45 Buton tahun ajaran 2019/2020 yang terdistribusi dalam 2 kelas. Teknik pengambilan sampelnya menggunakan teknik simple random. Dari cara tersebut, dipilih satu kelas sebagai sampel yakni kelas VIIIB sebagai kelas eksperimen yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing. Desain penelitian menggunakan pretest-posttest design. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan pemberian instrumen penelitian berupa tes pemahaman matematis berbentuk soal uraian dan lembar observasi aktivitas guru dan siswa. Dalam pemberian tes pemahaman matematis dilakukan sebanyak dua kali yakni sebelum dan sesudah digunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan  terdapat pengaruh yang signifikan model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap pemahaman matematis siswa kelas VIII SMP Negeri 45 Buton.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JPPM

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika diterbitkan oleh Jurusan Pendidikan Matematika FKIP Universitas Halu Oleo dan terbit tiga kali setahun yaitu Januari, Mei, dan September ditambah edisi khusus jika diperlukan. ...