JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa
Volume 5 Nomor 2 Tahun 2021

Adaptabilitas Karir Mahasiswa Universitas Negeri Jakarta Selama Masa Pandemi Covid-19

Dede Rahmat Hidayat (Universitas Negeri Jakarta)
Azhima Azzahra Amalia (Universitas Negeri Jakarta)
Deviana Ramadhani (Universitas Negeri Jakarta)
Dewi Andini Nurfatimah (Universitas Negeri Jakarta)
Nurul Wafa Amatullah (Universitas Negeri Jakarta)
Robiatul Adawiyah (Universitas Negeri Jakarta)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2021

Abstract

Pandemi Covid-19 telah menghadirkan tantangan dan hambatan karir khususnya bagi mahasiswa semester akhir. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi adaptabilitas karir pada mahasiswa semester akhir selama pandemi covid-19, yang melibatkan 145 mahasiswa Universitas Negeri Jakarta Semester 6,7 dan 8 yang direkrut dengan teknik snowball sampling. Instrumen yang digunakan di adaptasi dari Career Adapt-Abilities Scale, yang dikembangkan oleh Savickas & Porfeli (Porfeli & Savickas, 2012), terdiri dari 24 item yang dibagi menjadi 4 dimensi utama yaitu career concern, career control, career curiosity, dan career confidence, pilihannya dalam bentuk 5 poin skala likert yaitu 5 = strongest, 4 = very strong, 3 = strong, 2 = somewhat strong dan 1 = not strong. Analisis data menggunakan statistik deskriptif yang dibantu dengan SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan secara umum adaptabilitas karir mahasiswa semester 6,7 dan 8 di Universitas Negeri Jakarta berada pada kategori sedang dengan skor rata-rata 96.14, hal ini menandakan bahwa mahasiswa semester akhir telah memiliki karakteristik concern, control, curiosity dan confident. Dampaknya adaptabilitas karir mahasiswa mengalami perubahan yang signifikan karena covid-19 membuat mereka harus bisa beradaptasi dengan ketidakstabilan dan ketidakpastian karir yang terjadi saat ini maupun di masa depan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jurkam

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa is published 2 (two) times a year in February and August with peer-reviewed and open access process. Has p-ISSN: 2549-1857 and e-ISSN: 2549-4279, , published by Study Program Guidance and Counseling STKIP Andi Mattappa Pangkep. JURKAM publishes writings / ...