JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)
Vol. 5 No. 1 (2021): JATI Vol. 5 No. 1

RANCANG BANGUN APLIKASI E-COMMERCE PADA TOKO ROTI ADZIDZAH

Ismawati, Eka Dian (Unknown)
Rachman, Taufik (Unknown)
Dalu, Zaudah Cyly Arrum (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Feb 2021

Abstract

E-Commerce merupakan transaksi yang dilakukan secara online melalui internet dalam bentuk website. Para pengunjung web layanan e-commerce dapat melakukan pemesanan barang secara online dan dapat mencari informasi mengenai produk-produk perusahaan tanpa harus datang ke toko. Bagi perusahaan, layanan e-commerce dapat dijadikan sebagai media promosi untuk memasarkan produknya agar dikenal oleh masyarat luas. Kajian ini bertujuan untuk membangun sistem e-commerce pada Toko Roti ADZIDZAH. Sistem penjualan ini dikembangkan dengan menggunakan perangkat lunak Adobe Photoshop 7.0, XAMPP yang merupakan gabungan dari Apache Web Server, PHP, dan MySQL, dan browser Mozilla Firefox. Sistem e-commerce penjualan ini bekerja untuk dapat melakukan pemesanan dan penjualan secara online. Tujuan aplikasi ini adalah untuk memberikan kemudahan kepada pemilik Toko dalam penjualan dan pemasaran produknya. Serta memberikan kemudahan kepada para pelanggan dalam melakukan pemesanan dan pembilian produk. Untuk itulah Toko Roti ADZIDZAH akan menggunakan layanan e-commerce, melihat dari kondisi dan pemikiran yang ada maka penulis ingin melakukan penelitian dengan judul “Rancang Bangun Aplikasi E-commerce Pada Toko Roti Adzidzah”.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jati

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Adalah jurnal mahasiswa yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil Skripsi Mahasiswa Teknik Informatika ke khalayak luas, diterbitkan secara berkala 6 kali setahun pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober, ...