Dharmas Education Journal (DE_Journal)
Vol 3 No 1 (2022): Juni

EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP DAN PENALARAN MATEMATIS SISWA PADA MATERI FUNGSI KUADRAT KELAS X

Simanjuntak, Lidia Ristin (Unknown)
Simanjuntak, Ruth Mayasari (Unknown)
Sauduran, Golda Novatrasio (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap kemampuan pemahaman konsep dan penalaran matematis siswa pada materi fungsi kuadrat kelas X di smk negeri 14 Medan T.A 2024/2025. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment dengan populasi penelitian yaitu seluruh peserta didik di kelas X SMK negeri 14 medan. Sampel penelitian ini dipilih dengan teknik simple random sampling, diperoleh kelas eksperimen X-TKP dan kelas kontrol X-TITL. Setelah diberikan perlakuan yang berbeda, data dianalisis menggunakan analisis inferensial dan deskriptif, hasil analisis menunjukkan bahwa data kemampuan pemahaman konsep memenuhi uji prasyarat, berdistribusi normal dan homogen. Uji t (α = 0,05) diperoleh terdapat perbedaan signifikan antara kelas eksperimen dan kontrol. Demikian pula, hasil penalaran matematis memenuhi uji prasyarat berdistribusi normal dan homogen. Uji t (α = 0,05) diperoleh terdapat perbedaan signifikan antara kelas eksperimen dan kontrol. Hasil dari penelitian diperoleh pada kemampuan pemahaman konsep siswa memenuhi indikator efektivitas sehingga disimpulkan bahwa pembelajaran inkuiri terbimbing efektif terhadap kemampuan pemahaman konsep siswa. Demikian pula, hasil data kemampuan penalaran matematis memenuhi indikator efektivitas sehingga disimpulkan bahwa pembelajaran inkuiri terbimbing efektif terhadap kemampuan penalaran matematis siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

de_journal

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Public Health Other

Description

DE_JOURNAL (Dharmas Education Journal) merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Dharmas Indonesia, dan sebagai sarana publikasi hasil penelitian serta berbagi perkembangan ilmu tentang pendidikan. Jurnal ini memuat artikel yang belum pernah ...