Pelangi: Jurnal Pemikiran dan Penelitian Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Vol 3 No 2 (2021): September

KESIAPAN LEMBAGA PAUD DALAM PEMBELAJARAN ONLINE PADA MASA PANDEMI COVID-19

Siti Ratnawati (Institut Agama Islam Bakti Negara (IBN) Tegal)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2021

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui kesiapan lembaga PAUD dalam menghadapi pembelajaran online untuk anak PAUD di masa Pandemi covid 19. Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan menggunakan data-data kualitatif. Seluruh data dalam penelitian ini diperoleh melalui serangkaian wawancara mendalam kepada sejumlah informan. Informan pada penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Guru dan orang tua di PAUD Nurul Ilmi Plumbungan Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal. Informan pada penelitian ini ditentukan dengan snowball sampling dan dilakukan mulai bulan Januari-Maret 2021. Peneliti menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, dokumentasi, dan wawancara. Temuan dalam penelitian ini adalah persiapan lembaga PAUD Nurul Ilmi Plumbungan Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal dalam pembelajaran online pada masa pandemi covid-19.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

pelangi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Fokus jurnal ini adalah studi akademik dilingkup TK/PAUD dalam berbagai perspektif yang berupa artikel hasil pemikiran dan penelitian pendidikan PAUD/TK.Ruang lingkup jurnal ini mengkhususkan pada pendidikan dasar terutama dilingkup Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah dalam berbagai disiplin ilmu dan ...