Literasi : Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya
Vol 5, No 2 (2021): JURNAL LITERASI OKTOBER 2021

ANALISIS NOVEL AYAHKU (BUKAN) PEMBOHONG KARYA TERE LIYE DALAM PENDEKATAN PSIKOLOGI SASTRA

Alfrija Irza Sahara (Medan State University)
Annisa Aulia Rahmadani (Unknown)
Fitriani Lubis (Unknown)
Emasta Evayanti Simanjuntak (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Oct 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk analisis novel “Ayahku (Bukan) Pembohong” Karya Tere Liye dalam Pendekatan Psikologi Sastra. Penelitian ini menggunakan metode kualititatif deskriptif. Penggunaan metode deskriptif dalam penelitian karya sastra ialah meneliti bagian kata-kata, kalimat-kalimat, integrasi dari kata dan kalimat, aspek kebahasaan yang tidak memiliki referensi, dan penelitian ini juga menggunakan pendekatan behavioristik. Pendekatan behavioristik mengkaji tentang respon perilaku yang diamati dalam suatu kejadian yang ada di sekitar lingkungan. Sehingga peneliti dapat menggunakan pendekatan psikologi behavioristik untuk menentukan emosi yang ada di dalam novel tersebut. Penelitian ini menggunakan data berbentuk kata, ungkapan, kalimat, ataupun paragraf yang menunjukkan peristiwa-peristiwa yang melatarbelakangi emosi positif maupun negatif pada tokoh-tokoh yang ada di dalam novel tersebut. Hasil penelitian dari novel “Ayahku (Bukan) Pembohong” Karya Tere Liye terdapat berbagai macam bentuk emosi yang meliputi aspek emosi positif dan negatif. Pada aspek emosi positif terdiri atas bahagia, cinta, semangat kerja, perhatian dan kasih sayang, serta optimis. Sedangkan pada aspek emosi negatif terdiri atas marah, benci dan sedih.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

literasi

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Literasi : Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pembelajarannya telah terindek Sinta 5 oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (RistekDikti) Republik Indonesia sebagai pencapaian untuk jurnal yang memiliki kualitas dalam manajemen dan publikasi. Selanjutnya, Literasi : Jurnal ...