Civil Engineering and Technology Journal
Vol. 1 No. 1 (2019): CivEtech

USULAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PENGENDALIAN MUTU PEKERJAAN BETON KONVENSIONAL

Kristiyanto, Hery (Unknown)
Mujib, Muhamad (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Feb 2019

Abstract

Bidang konstruksi membutuhkan suatu sistem informasi untuk mendukung proses-proses dalam sebuah proyek konstruksi, khususnya dalam proses pengendalian mutu pada pekerjaan beton konvensional yang secara umum belum ada pada perusahaan konstruksi. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan usulan rancangan suatu sistem informasi manajemen pengendalian mutu pekerjaan beton konvensional yang dapat langsung diterapkan di perusahaan jasa konstruksi. Perancangan sistem dalam penelitian ini menggunakan metodologi pengembangan terstruktur (structured development methodology), yaitu metodologi yang menggunakan perangkat serta teknik yang sistematis dan terintegrasi berupa pemodelan sistem. Perangkat pemodelan sistem yang dipakai adalah pemodelan proses atau data flow diagram (DFD). Dari hasil perancangan yang dilakukan diperoleh kesimpulan bahwa sistem informasi manajemen pengendalian mutu pada pekerjaan beton konvensional ini menciptakan suatu standard operational procedure (SOP) dan dapat langsung diterapkan pada perusahaan jasa konstruksi.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

CivETech

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Engineering Transportation

Description

CivETech: Civil Engineering and Technology Journal pertama kali diterbitkan pada Februari 2019 yang diterbitkan oleh Fakultas Teknik Universitas Cokroaminoto Yogyakarta (FT UCY). CivETech diterbitkan 2 (dua) kali setahun pada bulan Februari dan Agustus, diterbitkan secara online dan akses terbuka ...