Biodidaktika : Jurnal Biologi dan Pembelajarannya
Vol 15, No 1 (2020)

ANALISIS KUALITAS AIR DAS CIBANTEN DAN CIDANAU KABUPATEN SERANG

Aditya Rahman KN (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
Mauliddina Trihasti (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
Muas Sisul Haq (DLH Kabupaten Serang)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2020

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas air dan status baku mutu DAS Cibanten dan Cidanau. Dilakukan pengukuran parameter fisika (TDS dan TSS) dan kimia (pH, DO, COD, BOD) pada DAS Cibanten dan Cidanau pada Januari-Desember 2018. Pada sampel air DAS Cibanten hanya 19,44% sampel yang memenuhi kondisi kelas II atau dapat dinyatakan baik. Sedangkan 80,56% lainnya dinyatakan cemar ringan. Pada data pemantauan DAS Cidanau didapatkan hasil bahwa 38,3% sampel air dinyatakan memenuhi baku mutu kelas II, sedangkan 59,57% lainnya dinyatakan cemar ringan dan 2,13% yang dinyatakan cemar sedang. Sampel yang dinyatakan cemar sedang.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

biodidaktika

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Immunology & microbiology Social Sciences Other

Description

Biodidaktika : Jurnal Biologi dan Pembelajarannya is a peer-reviewed journal that covers research and review articles in Biology and Biology ...