Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini
Vol. 6 No. 2 (2022)

Kurikulum Penanaman Sikap Berbasis Kecerdasan Emosi Bagi Anak Usia Dini di Provinsi Lampung

Tadjuddin, Nilawati (Unknown)
Soleh, Syofyan (Unknown)
Nopriansyah, Untung (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jun 2021

Abstract

Permasalahan penelitian ini yaitu, lembaga pendidikan anak usia dini dalam kegiatan belajar lebih memfokuskan dengan kegiatan membaca, menulis dan berhitung sedangkan penanaman sikap bagi anak usia dini masih sangat kurang diperhatikan. Penelitian ini bertujuan untuk Menghasilkan seperangkat kurikulum penanaman sikap berbasis kecerdasan emosi bagi anak usia dini, Mengembangkan desain pembelajaran yang merupakan implementasi dari kurikulum penanaman sikap berbasis kecerdasan emosi bagi anak usia dini dan menghasilkan seperangkat dokumen tertulis. Metode Penelitian ini adalah R&D dan dalam penelitian ini dimulai dengan penyebaran angket yang dilakukan untuk mencari informasi tentang pengembangan dan penerapan kurikulum penanaman sikap yang telah dilakukan selama ini di kelompok bermain. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat kelompok bermain yang telah mengembangkan dan menerapkan kurikulum penanaman sikap berbasis kecerdasan emosional. Dalam penelitian pengembangan ini terdapat beberapa tahapan yaitu tahap pra survey pengembangan kurikulum, tahap pengembangan kurikulum, dan tahap penerapan

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

obsesi

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini is an peer-reviewed journal dedicated to interchange for the results of high quality research in all aspect of early childhood educatuion. The journal publishes state-of-art papers in fundamental theory, experiments and simulation, as well as ...