Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh Kompensasi, Gaya Kepemimpinan, Kompetensi, terhadap Kinerja Pegawai Pusdatin Kementerian Pertanian melalui Kepuasan Kerja sebagai variabel intervening. Populasi yang diteliti sebanyak 113 responden. Hasil penelitian menggunakan metode Structural Equation Modelling (SEM) dengan aplikasi AMOS versi 22 menunjukkan bahwa variabel kompensasi, gaya kepemimpinan, dan kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai di Pusdatin. Variabel kompensasi dan kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai di Pusdatin. Variabel gaya kepemimpinan berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kinerja pegawai di Pusdatin. Variabel kepuasan kerja mampu memediasi sebagian pengaruh kompensasi dan kompetensi terhadap kinerja pegawai. Sedangkan variabel kepuasan kerja mampu memediasi penuh pengaruh gaya kepemimpinan terhadap kinerja pegawai.
Copyrights © 2021