Pena Kreatif : Jurnal Pendidikan
Vol 10, No 2 (2021): Pena Kreatif : Jurnal Pendidikan

Umpan Balik Sebagai Komponen Krusial Untuk Meningkatkan Keterlibatan Siswa Dalam Pembelajaran Daring

Raffie Ahmad Riesman Putra (Departemen Kurikulum dan Teknologi Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia)
Dadi Mulyadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2021

Abstract

Penerapan pembelajaran daring yang terjadi secara tiba - tiba mengurangi optimalisasi pelaksanaannya sehingga mengabaikan eksistensi umpan balik, yang sejatinya bersifat krusial bagi keterlibatan siswa. Hal inilah yang membuat penulis melakukan penelitian untuk mendeskripsikan temuan terkait hubungan umpan balik dengan peningkatan keterlibatan siswa dalam pembelajaran daring. Penelitian ini ditulis dengan menggunakan metode pendekatan kualitatif melalui studi dokumen. Adapun pembahasan berfokus kepada: 1) urgensi umpan balik, terutama dalam program Belajar Dari Rumah, 2) hubungan umpan balik dengan keterlibatan siswa agar aktif dalam pembelajaran daring, serta 3) keterampilan metakognitif sebagai dampak berlangsungnya umpan balik secara berkelanjutan. Melalui pembahasan tersebut diperoleh simpulan bahwa umpan balik memiliki kedudukan yang krusial untuk meningkatkan keterlibatan siswa, sebagai komponen dalam pembelajaran daring.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JPK

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Pena Kreatif merupakan jurnal pendidikan yang akan menerbitkan hasil penelitian dosen maupun guru. Jurnal pene Kreatif akan diterbitkan dua jenis terbitan: (1) Media Cetak, (2) Elekronik/online Pena Kreatif : Jurnal Pendidikan menerbitkan artikel hasil pemikiran dan hasil penelitian di ...