AbstrakMangrove memiliki biodiversitas mikroorganisme salah satunya bakteri.Bakteri dari lumpur mangrove ini mempunyai kinerja penurunan hidrogen sulfida, karena lumpur mangrove memiliki kandungan hidrogen sulfida didalamnya yang memungkinkan adanya aktifitas penguraian oleh bakteri aerobik. Isolasi dilakukan menggunakan medium Thiosulfat Mineral Medium. Isolat yang tumbuh dilakukan dengan pengamatan makroskopis. Isolat terpilih akandilakukan pengamatan mikroskopik, uji katalase dan uji motilitas. Isolat juga akan diuji kinerja penurunan sulfida. Isolat dengan kinerja penurunan sulfida terbaik akan dilanjutkan untuk uji sekuensing 16S rRNA. Hasil sekuensing menunjukkan isolat dari lumpur mangrove yang memiliki kinerja penurunan sulfida terbaik dengan nilai 30,58% adalah bakteri spesies Bacillus aryabhattaiKata kunci : mangrove, sulfida,bakteri, aerobik, BacillusAbstractMangroves have a biodiversity of microorganisms, one of which is bacteria. The bacteria from this mangrove mud has the performance of reducing hydrogen sulfide because the mangrove mud contains hydrogen sulfide, which allows for aerobic bacteria to decompose. Isolation was carried out using Thiosulfate Mineral Medium. Moreover, the growing isolates were carried out by macroscopic observation. Selected isolates will be subjected to microscopic observation, catalase test and motility test. The isolates will also be tested for their sulfide reduction performance. The isolates with the best sulfide reduction performance will be continued for 16S rRNA sequencing assays. The sequencing results showed that isolates from mangrove mud that had the best sulfide reduction performance with a value of 30.58% were bacteria species Bacillus aryabhattai. Keywords: mangrove, sulfide, bacteria, aerobic, Bacillus
Copyrights © 2021