Jurnal PAUD: Kajian Teori dan Praktik Pendidikan Anak Usia Dini
Vol 4, No 1 (2021)

Partisipasi Orang Tua dalam Transformasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat Anak Usia 5-6 Tahun pada Masa Pandemi COVID-19

Fathona Glykeros Alba (Universitas Negeri Malang)
Ahmad Samawi (Universitas Negeri Malang)
Nur Anisa (Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
06 Feb 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran partisipasi orang tua dalam transformasi PHBS anak selama menghadapi perubahan situasi pada masa pandemi COVID-19. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan kuantitatif deskriptif. Responden penelitian ini adalah orang tua yang memiliki anak berusia 5-6 tahun serta menyekolahkannya pada lembaga TK yang ada di Kecamatan Bululawang. Sampel penelitian berjumlah seratus orang diperoleh melalui teknik cluster random sampling berdasarkan gugus sekolah. Angket fisik digunakan sebagai instrumen pengumpul data utama penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) partisipasi fisik orang tua dalam transformasi PHBS anak sangat baik sedangkan untuk partisipasi non fisiknya baik; 2) tingkat partisipasi orang tua dalam transformasi PHBS anak usia 5-6 tahun pada masa pandemi COVID-19 hasilnya tinggi.  

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpaud

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal PAUD: Kajian Teori dan Praktik Pendidikan Anak Usia Dini content research article and/or critical-analytical study in early childhood education field. The purpose of this journal are to explore, to develop, and to explain knowledge about child education, development of children, problems and ...