JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 5 No. 2 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Analisis Faktor Penyebab Rendahnya Motivasi Belajar Siswa dalam Pembelajaran Online

Yusuf, Reza Fathuddin (Unknown)
Sumarwiyah, Sumarwiyah (Unknown)
Haryanti, Erni (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Feb 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor penyebab rendahnya motivasi belajar siswa dalam pembelajaran online di masa pandemi (Covid- 19) di kelas IV SD Negeri 3 Temulus. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif yang akan dilaksanakan di Desa Temulus Kecamatan Mejobo Kabupaten Kudus. Subjek penelitian ini adalah guru kelas dan beberapa siswa kelas IV SD Negeri 3 Temulus. Metode pengumpulan data yang digunakan menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi. Pengecekan keabsahan data menggunakan  credibility, transferbility, dependability, confirmability. Data dianalisis menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian berdasarkan hasil interview dan observasi, bahwa proses pembelajaran online dilakukan menggunakan whatsapp dan sudah berjalan dengan baik. Faktor penyebab rendahnya motivasi belajar peserta didik adalah kondisi fisik yang sering sakit dan kurangnya perhatian keluarga terhadap peserta didik, serta kurangnya sarana dan prasarana yang menunjang prsoes pembelajaran online dirumah. Upaya yang dilakukan sekolah untuk meningkatkan motivasi belajar yang pertama adalah mengadakan pelatihan pembelajaran kreatif oleh guru supaya dapat menciptakan suasana belajar yang menyenangkan. Upaya selanjutnya yang dilakukan adalah memberikan penilaian dan reward kepada peserta didik. Upaya-upaya ini dilakukan dengan harapan dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas IV SD Negeri 3 Temulus.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...