Renjana Pendidikan Dasar
Vol 2 No 1 (2022): Edisi Februari 2022

PENGARUH METODE BERMAIN PERAN TERHADAP KETERAMPILAN BERBICARA SISWA KELAS IV DI SDN 8 UTAN TAHUN 2021/2022

Rizky Fitri (Pendidikan Guru Sekolah Dasar, FKIP, Universitas Mataram)
Ida Bagus Kade Gunayasa (Pendidikan Guru Sekolah Dasar, FKIP, Universitas Mataram)
Heri Hadi Saputra (Pendidikan Guru Sekolah Dasar, FKIP, Universitas Mataram)



Article Info

Publish Date
12 Feb 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode bermain peran terhadap keterampilan berbicara siswa kelas IV di SDN 8 Utan. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen, desain Quasi Experimental Design dengan bentuk Nonequivalent Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas empat SDN 1 Utan. Sampel penelitian diambil dengan teknik Nonprobability Sampling dengan jenis Sensus/Sampling total. Teknik pengumpulan data berupa observasi, tes, dam dokumentasi. Observasi digunakan untuk memperoleh data keterlaksanaan pembelajaran menggunakan metode bermain peran. Sedangkan tes digunakan untuk mengukur keterampilan berbicara siswa kelas IV SDN 8 Utan. Uji hipotesis dilakukan dengan menggunakan Independent Sample T-Test dan diperoleh nilai signifikansi atau Sig(2-tailed) 0,040 yang berarti <0.05. Hal ini menunjukkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh metode bermain peran terhadap keterampilan berbicara siswa kelas IV di SDN 8 Utan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

renjana

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Renjana Pendidikan Dasar merupakan wadah publikasi artikel-artikel hasil penelitian mahasiswa dan kajian studi literatur dalam bidang pendidikan dasar. Bidang pendidikan dasar ini mencakup model pembelajaran pendidikan dasar, evaluasi pembelajaran pada pendidikan dasar, strategi pembelajaran, media ...