Optika : Jurnal Pendidikan Fisika
Vol. 5 No. 2 (2021): OPTIKA: Jurnal Pendidikan Fisika

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN ANALISIS LAPANGAN DAN LABORATORIUM (MPALL) PADA MATERI INTERAKSI MAKHLUK HIDUP DENGAN LINGKUNGAN TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS IPA SISWA SMP

Lestari, Wahyuning Putri (Unknown)
Sutarto, Sutarto (Unknown)
Iqbal, Mochammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh model pembelajaran analisis lapangan dan laboratorium (MPALL) pada materi interaksi makhluk hidup dengan lingkungan terhadap keterampilan berpikir kritis siswa SMP. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian quasi experimental dengan desain penelitian non-equivalent control group desain. Populasi pada penelitian ini yaitu peserta didik kelas VII SMPN 1 Purwoharjo. Metode yang digunakan untuk menentukan tempat penelitian adalah metode purposive sampling. Sampel ditentukan dengan menggunakan uji homogenitas berupa nilai pelajaran semester ganjil kelas VII. Sampel dalam penelitian ini yaitu kelas VII D sebagai kelas eksperimen dan kelas VII E sebagai kelas kontrol. Waktu penelitian dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2020/2021. Instrument pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dokumentasi dan tes. Data hasil penelitian yang diperoleh dianalisis menggunakan uji statistik berupa uji normalitas, uji homogenitas, uji independent sample t test, dan uji t – pihak kanan. Hasil analisis data menggunakan uji independent sample t test menunjukkan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0.000 yang artinya nilai lebih kecil dari pada (Sig. < 0.05) maka Ho ditolak dan Hi diterima. Sehingga, kesimpulan penelitian ini adalah pemanfaatan model pembelajaran analisis lapangan dan laboratorium (MPALL) pada materi interaksi makhluk hidup dengan lingkungan berpengaruh signifikan terhadap keterampilan berpikir kritis siswa.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

optika

Publisher

Subject

Education Physics

Description

OPTIKA adalah jurnal yang mengkomunikasikan kemajuan ilmiah di bidang pendidikan fisika dan ilmu fisika. OPTIKA juga melaporkan temuan baru yang signifikan terkait dengan pendidikan sains (IPA) pada tingkat dasar dan menengah, termasuk: pengembangan media pembelajaran, pengembangan metode ...