EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN
Vol 4, No 1 (2022): February Pages 1-1600

Implementasi Teori Kepribadian Karir Holland di SMK, dalam Sistematika Kajian Pustaka

Mariana Puspa Sari (Universitas Negeri Jakarta, Indonesia)
Dede Rahmat Hidayat (Universitas Negeri Jakarta, Indonesia)



Article Info

Publish Date
16 Dec 2021

Abstract

Lulusan Sekolah Menengah Kejuruan yang disiapkan untuk memasuki dunia kerja nyatanya menyumbang angka pengangguran tertinggi di Indonesia pada tahun 2020. Tingginya angka tersebut diduga karena kurangnya pengetahuan akan karier yang perlu disiapkan saat lulus sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa implementasi teori kepribadian karier Holland di Sekolah Menengah Kejuruan. Sekolah Menengah Kejuruan yang lulusannya disiapkan untuk bekerja perlu memahami betul esensi karier bagi peserta didik. Teori Holland sebagai salah satu teori karier yang bisa membantu mereka menentukan arah kariernya Metode yang digunakan adalah studi literatur dengan mengumpukan sumber-sumber yang relevan dengan judul yang ditentukan. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah teori Holland dirasa sangat membantu penyelenggaraan layanan Bimbingan Karier di sekolah jika diberikan kepada peserta didik dengan cara yang tepat. Melalui analisa minat, tipe kepribadian dan lingkungan kerja yang sesuai dengan tipe kepribadian peserta didik. Selain itu, kerjasama yang baik antara guru, orang tua dan peserta didik itu sendiri akan berdampak pada kecocokan dan kestabilan pemilihan karier peserta didik di masa depan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Fokus dan scope Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pndidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi pendidikan, analisis ...