EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN
Vol 4, No 2 (2022): April Pages 1601- 3200

Frase Endosentris dan Eksosentris pada Kemasan Permen KIS Sebagai Bahan Ajar Mata Kuliah Linguistik Umum

Reni Rokhayati (Universitas Indraprasta PGRI Jakarta)
Ila Nafilah (Universitas Indraprasta PGRI Jakarta)



Article Info

Publish Date
23 Jan 2022

Abstract

Latar belakang penelitian ini berawal pada bervariasinya tulisan pada kemasan permen KIS.  Tulisan itu berupa variasi frase yang menarik. Bertitik dari hal tersebut, peneliti berupaya untuk menganalisis frase endosentris dan eksosentris pada kemasan permen KIS sebagai bahan ajar mata kuliah Linguistik Umum. Tujuan penelitian ini (1) untuk menganalisis dan memperoleh gambaran yang jelas mengenai frase endosentris dan eksosentris pada kemasan permen KIS, (2) sebagai bahan ajar mata kuliah Linguistik Umum . Metode yang digunakan adalah deskriptif dengan teknik Conten Analysis. Frase endosentris yang peneliti temukan adalah endosentris atributif, 22 temuan (78,6%), endosentris zero 3 temuan (10,8), endosentris koordinatif 1 temuan (3,6%), endosentris atributif klitikal 1 temuan (3,6%). Frase eksosentris yang ditemukan adalah eksosentris nondirektif, 1 temuan (3,6%).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Fokus dan scope Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pndidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi pendidikan, analisis ...