GEARBOX Jurnal Pendidikan Teknik Mesin
Vol. 2 No. 1: Juni 2021

PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN VIDEO TUTORIAL TERHADAP HASIL BELAJAR GAMBAR TEKNIK SISWA KELAS XI JURUSAN TEKNIK PEMESINAN DI SMK NEGERI 2 BITUNG

Fahrurrozi Rozi (Universitas negeri manado)
Bastian RIkardo Parhusip (Universitas Negeri Manado)
Yohanis Rampo (Universitas Negeri Manado)
Herdy Liow (Universitas Negeri Manado)



Article Info

Publish Date
07 Sep 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh penggunaan media pembelajaran video tutorial terhadap hasil belajar gambar teknik jurusan teknik pemesinan. Penelitian ini menggunakan metode quasi experimental design dengan desain penelitian pretest-posttest control-group design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI teknik pemesinan dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 60 siswa. Kemudian sampel tersebut diberikan pretest, setelah itu diberikan treatment secara bertahap. Setelah diberikan treatment, sampel tersebut diberikan posttest untuk mengukur hasil belajar pada kelompok tersebut. Perbedaan hasil pretest dengan posttest tersebut menunjukan hasil dari perlakuan yang telah diberikan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: Terdapat pengaruh penggunaan media pembelajaran video tutotial terhadap hasil belajar gambar teknik siswa berdasarkan analisis yang diperoleh. Ini dibuktikan melalui analisis pengujian hipotesis dimana thitung = 15,40 dan harga ttabel = 1,671553 dengan db (n1 + n2) -2 taraf signifikan = 0,05. thitung = 15,40 > ttabel = 1,671553. Artinya bahwa H0 diterima dan H1 ditolak Kata Kunci : Media Pembelajaran Video Tutorial, Hasil Belajar

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

gearbox

Publisher

Subject

Education Engineering Mechanical Engineering Other

Description

The scope of Jurnal Gearbox includes philosophy, learning models, learning methods, curriculum, learning, evaluation, management, and policies on vocational education. In addition, studies in global scope related to technical and vocational education and training areas which become the object of the ...