Jurnal Riset dan Aplikasi Mahasiswa Informatika (JRAMI)
Vol 3, No 01 (2022): Jurnal Riset dan Aplikasi Mahasiswa Informatika (JRAMI)

Rancang Bangun Aplikasi Edukasi Vitamin pada Buah dan Sayur Berbasis Android

Azqia Zahra Attohiroh (Universitas Indraprasta PGRI)
Akhmad Aris Tantowi (Universitas Indraprasta PGRI)
Agus Wilson (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2022

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana membuat aplikasi berbasis android dengan desain antarmuka dan materi yang mudah dimengerti oleh masyarakat mengenai pengetahuan tentang vitamin pada buah dan sayur. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mengenal tentang vitamin pada buah-buahan dan sayur-sayuran agar masyarakat mengetahui manfaatnya untuk tubuh. Adapun yang menjadi latar belakang penelitian yaitu saat ini banyak masyarakat yang belum mengetahui betapa pentingnya vitamin bagi tubuh padahal banyak yang dapat dimanfaatkan untuk mendapatkan vitamin yang kita butuhkan untuk tubuh seperti mengkonsumsi buah dan sayur, biasanya pengetahuan ini dapat diakses melalui buku ataupun majalah. Hasil penelitian ini yaitu memberikan kemudahan akses informasi pada masyarakat dengan memanfaatkan kemajuan teknologi maka masyarakat dapat mengakses informasi dengan mudah di smartphone karena aplikasi ini menampilkan informasi tentang vitamin pada buah dan sayur serta dilengkapi kuis yang berisi pertanyaan seputar buah dan sayur yang dapat meningkatkan pengetahuan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jrami

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JRAMI merupakan media publikasi online khusus bagi mahasiswa/i di Program Studi Informatika, Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer, Universitas Indraprasta PGRI. Setiap mahasiswa/i yang memiliki hasil riset dari PKM (Program Kreatifitas Mahasiswa) dan atau Tugas Akhir dapat mempublikasinya dalam bentuk ...