Media Manajemen Pendidikan
Vol 4 No 3 (2022): Februari 2022

Manajemen Membangun Brand Image (Citra Sekolah) Dalam Upaya Meningkatkan Daya Saing di Smp Muhammadiyah 3 Yogyakarta

Rio Septian (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Feb 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan fungsi manajemen, faktor pendukung, serta faktor penghambat dalam membangun brand image SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian kualitatif ini bertujuan mendeskripsikan strategi membangun citra SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta ditinjau dari fungsi manajemen yang terdiri dari perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan evaluasi secara apa adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau generalisasi . Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi dan analisis dokumen. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa Perencanaan: penetapan tujuan/target, analisis kebutuhan, perumusan strategi, penentuan sumberdaya, pelaksanaan perencanaan, evaluasi perencanaan yang diuraikan secara jelas dan rinci; Pengorganisasian: alokasi sumber daya, penetapan tugas, penentuan prosedur, struktur organisasi yang diuraikan dengan jelas dan rinci; Pengarahan: kepemimpinan melayani, motivasi lisan dan kalimat pujian positif, penentuan deskripsi kerja humas, kebijakan sesuai perencanaan; Pengawasan dan Evaluasi: evaluasi keberhasilan, tindakan korektif, tindakan solutif; Faktor pendukung: prestasi kepala sekolah, staf atau pegawai, serta prestasi peserta didik; Faktor penghambat yaitu kurangnya staf humas, kurangnya unit komputer personal, serta kurangnya anggaran.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mmp

Publisher

Subject

Education Other

Description

Media Manajemen Pendidikan merupakan wadah publikasi ilmiah dalam bidang kependidikan dan manajemen pendidikan yang berasal dari hasil penelitian ataupun kajian teori. Jurnal ini diterbitkan tiga kali dalam satu volume (tiap tahun) yaitu Februari, Juni, dan Oktober oleh Program Studi Manajemen ...