COMSERVA: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Vol. 1 No. 9 (2022): COMSERVA : (Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat)

Hubungan Antara Efektivitas Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja Dengan Produktivitas Karyawan

Erna Herlina (Universitas Pakuan Bogor, Indonesia)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2022

Abstract

Tujuan Studi ini menentukan hubungan antara efektivitas manajemen K3 dan produktivitas karyawan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan teknologi analisis regresi untuk menghitung hubungan fungsional antara efektivitas manajemen keselamatan dan kesehatan kerja dengan produktivitas karyawan, diperoleh persamaan regresi yaitu Y= 29,869 + 0,532X1. Hasil persamaan regresi diperoleh nilai konstanta sebesar 29,896 menyatakan bahwa jika tidak ada efektivitas manajemen keselamatan dan kesehatan kerja maka produktivitas karyawan bernilai 29,896 satu satuan nilai. Koefisien regresi sebesar 0,532 menyatakan bahwa setiap kenaikan atau tambahan (karena tanda +) satu satuan efektivitas manajemen keselamatan dan kesehatan kerja maka akan meningkatkan produktivitas karyawan sebesar 0,532 satu satuan nilai. Artinya variabel efektivitas manajemen keselamatan dan kesehatan kerja dapat digunakan untuk memprediksi produktivitas karyawan. Kesimpulan penelitian menunjukan bahwa Terdapat hubungan positif, sangat signifikan dan bertaraf sedang antara efektivitas manajemen keselamatan dan kesehatan kerja dengan produktivitas karyawan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

comserva

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

The mission of COMSERVA : Indonesian Jurnal of Community Services and Devleopment as the result of community services activities. The activities are including the implementation of science development and applied technology to empower society and realize sustainable development. The journal ...