Jurnal Kajian Pariwisata dan Bisnis Perhotelan
Vol 2 No 3 (2021): Jurnal Kajian Pariwisata dan Bisnis Perhotelan

Pengaruh Potensi Daya Tarik Wisata dan Fasilitas Wisata Terhadap Keputusan Berkunjung Wisatawan di Objek Wisata Hutan Pinus Pasekan Wonogiri

rini Wulandari (UIN Raden Mas Said Surakarta)
Ade Yuliar (UIN Raden Mas Said Surakarta)
widyaningsih widyaningsih (UIN Raden Mas Said Surakarta)



Article Info

Publish Date
24 Feb 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh potensi daya tarik wisata dan fasilitas wisata terhadap keputusan berkunjung wisatawan. Keputusan berkunjung wisatawan sebagai variabel dependen. Sedangkan untuk potensi daya tarik wisata dan fasilitas wisata sebagai variabel independen. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah pengunjung di objek wisata Hutan Pinus Pasekan Wonogiri sebanyak 350 pengunjung yang dapat dijadikan sampel sebanyak 30 responden. Teknik probability sampling digunakan dalam penelitian ini untuk penetapan jumlah responden yang menggunakan teori Roscoe yaitu jumlah variabel dikali 10. Penyebaran kuesioner digunakan untuk pengumpulan data dan dianalisis dengan uji asumsi klasik terdiri dari uji normalitas, uji heteroskedastisitas, uji multikolineritas, dan analisis agresi linier berganda menggunakan SPSS versi 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel fasilitas wisata berpengaruh terhadap keputusan berkunjung wisatawan. Sedangkan potensi daya tarik wisata tidak berpengaruh terhadap keputusan berkunjung wisatawan. Melalui uji F bahwa variabel potensi daya tarik wisata dan fasilitas wisata secara stimulus berpengaruh secara signifikan terhadap variabel keputusan berkunjung wisatawan dengan R Square sebesar 46,3% variabel keputusan berkunjung wisatawan. Sedangkan 53,7% sisanya dijelaskan oleh variabel lain di luar kedua variabel yang digunakan dalam penelitian ini.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JKPBP

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Education Social Sciences

Description

Jurnal ini terbit Tiga kali dalam satu tahun pada bulan April, Agustus dan Desember. Jurnal Kajian Pariwisata dan Bisnis Perhotelan hanya menerima karya ilmiah asli yang belum dipublikasikan pada media lain. Semua artikel yang masuk akan ditinjau terlebih dahulu oleh EDITOR yang kompeten dan akan di ...