Jurnal Riset Pembelajaran Matematika Sekolah
Vol. 6 No. 1 (2022): Jurnal Riset Pembelajaran Matematika Sekolah

Pengaruh Pembelajaran Online Berbasis Masalah Terhadap Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Ditinjau dari Motivasi Belajar Siswa

Leny Dhianti (Unknown)
Swida Purwanto (Unknown)
Tri Murdiyanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2022

Abstract

Matematika memiliki peranan penting dalam bidang sains dan teknologi. Guru mempunyai peranan penting dalam membentuk siswa untuk memiliki pengetahuan dan kemampuan matematika yang mumpuni, salah satunya kemampuan berpikir kritis matematis agar tercapainya tujuan pembelajaran matematika yang efektif. Berpikir kritis merupakan salah satu bagian dari berpikir tingkat tinggi.. Selain faktor akademik, adapun faktor psikologi yang mempengaruhi proses pembelajaran, salah satunya adalah motivasi belajar siswa. Pembelajaran berbasis masalah dapat diterapkan dalam pembelajaran online. Hasil dari penelitian ini adalah: (1). Peningkatan kemampuan berpikir kritis matematis siswa yang mendapat pembelajaran dengan Model e-PBL secara keseluruhan lebih tinggi daripada siswa yang mendapat pembelajaran Konvensional; (2). Terdapat interaksi antara model pembelajaran dengan motivasi matematika siswa terhadap peningkatan kemampuan berpikir kritis matematis siswa; (3). Peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa dengan motivasi tinggi yang mendapat pembelajaran dengan Model e-PBL lebih tinggi daripada siswa yang mendapat pembelajaran konvensional; (4). Model e-PBL yang diterapkan pada kelompok siswa dengan motivasi matematika rendah tidak memberikan kontribusi yang baik dalam peningkatan kemampuan berpikir kritis matematis.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jrpms

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Riset Pembelajaran Matematika Sekolah (JRPMS) is a journal that is published by the mathematics education study program of MIPA, Jakarta State University. The manuscript published in JRPMS was the result of research in the field of school mathematics education and contributed significantly to ...