KEMBARA
Vol. 8 No. 1 (2022): April

Kategori, fungsi, dan peran sintaksis bahasa Indonesia dengan PoS Tagging berbasis rule dan probability

Herpindo, Herpindo (Unknown)
Wijayanti, Asri (Unknown)
Shalima, Irsyadi (Unknown)
Ngestrini, Ratih (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Apr 2022

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kekurangan basis data gramatikal kategori khususnya pada verba yang belum lengkap yang menduduki fungsi predikat kopulatif, ekuatif, dan eksistensial dan belum adanya data Pos Tagging peran semantik agen dan pasien pada bahasa Indonesia. Diharapkan hasil penelitian ini dapat memprediksi kategori, fungsi, dan peran secara secara keseluruhan pada tiap kalimat. Penentuan kategori dilakukan dengan pembangunan model probability-based PoS Tagging, dan menghasilkan akurasi sebesar 92,53% dengan penambahan khusus tag verba (kopulatif, ekuatif, dan eksistensial) yang dapat menduduki posisi predikat dengan. Sementara itu, penentuan fungsi dan peran dilakukan dengan metode rule-based, yakni dengan pembuatan algoritma. Hasil akhir dari penelitian ini adalah kalimat baru dari The corpus ind_mixed_2013 Leipzig Corpora yang telah ditentukan kategori, fungsi, dan perannya untuk masing-masing kata. Pada penentuan peran agen, kedudukan agen pada kalimat yang diprediksi secara benar adalah sebanyak 82,58% dengan row label N dan PRON yang menduduki posisi agen bertipe nominative akusatif aktif, sedangkan pada peran pasien pada kalimat yang diprediksi secara benar adalah sebanyak 9,68% dengan row label N dan PRON dengan tipe pasif, ergative, dan anti-pasif. Temuan baru dalam penelitian ini adalah komponen verba (kopulatif, ekuatif dan eksistensial) yang dapat menduduki posisi predikat dalam secara fungsional dan potensi adanya tipologi ergative dengan diatesis ergative dan anti-pasif setelah diterapkan rule dan probability based dengan Pos Tagging.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

KEMBARA

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

KEMBARA diterrbitkan sejak April 2015 oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Muhammadiyah Malang. KEMBARA memuat artikel hasil penelitian bahasa, sastra, dan pengajarannya, yang diterbitkan pada bulan April dan ...