Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran tentang penggunaan media gambar dalam meningkatkan pemahaman" tema keluarga "pada anak tunarungu kelas 1 SDLB. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen Single Subject Research menggunakan desain penelitian A-B-A. Hasil penelitian, menunjukkan bahwa sete'ah diberi intervensi dengan menggunakan media gambar keluarga memperoleh skor prestasi belajar lebih baik terbukti terdapat peningkatkan kemampuan anak dalam memahami tema keluarga dalam hal kemampuan menyebutkan pada baseline-1 sebesar 30 %, Intervensi sebesar 56,25% , pada baseline-2 sebesar 70%. Dengan Rata-rata skor sebesar 52%. Hasil tersebut menunjukkan bahwa penggunaan media gambar keluarga memiliki pengaruh dalam meningkatkan pemahaman tema keluarga pada anak tunarungu kelas dasar satu.Kata Kunci: Pemahaman Tema keluarga, Penggunaan media gambar Anak Tunarungu
Copyrights © 2012