Jurnal DiMas (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat)
Vol 1 No 1 (2019): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

CARA MENGATASI SEMBELIT DAN PRODUK JELBAL (JELLY HERBAL) DI SD BEJALEN AMBARAWA

mutmainah (Unknown)
Munisih, Siti (Unknown)
Sofandi, Amor (Unknown)
Tri, Bayu (Unknown)
Darumas, Athika (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2019

Abstract

Sembelit adalah kelainan pada sistem pencernaan yang ditandai dengan adanya tinja yang keras sehinggabuang air besar menjadi jarang, sulit dan nyeri. Sembelit pada anak biasanya disebabkan oleh asupan makan anakyang kurang serat, kurang cairan, terlalu banyak minum susu dan jarang minum air, serta juga dapat disebabkanoleh kurangnya aktivitas fisik atau kebiasaan anak yang sering menahan buang air besar karena anak takut saatbuang air besar. Penyebab utama dari sembelit biasanya adalah kurang serat. Sehingga konsumsi makananberserat sangat dianjurkan pada anak sembelit. anak-anak di SD Bejalen Ambarawa yang merupakan daerah yangdianggap sangat ramai dengan adanya berbagai macam jajanan, namun kurangnya pengetahuan anak-anakmengenai efek yang bisa ditimbulkan dari jajanan yang tidak diimbangi dengan konsumsi makanan sehat sehinggabisa menyebabkan efek sembelit. Pengabdian dilakukan dengan cara penyuluhan dan pelatihan pembuatan jeliherbal pada anak SD menggunakan bahan salah satunya lidah buaya (Aloe vera). Manfaat yang didapat olehpeserta adalah diharapkan dapat menambah pengetahuan mengenai sembelit serta produk herbal yangmemberikan manfaat sebagai anti sembelit. Dengan adanya program penyuluhan ini diharapkan dapatmemberikan pengetahuan tentang sembelit serta cara-cara untuk mengatasi sembelit tersebut dengan konsumsimakanan berserat namun tetap disukai oleh anak-anak. Salah satunya adalah jelly herbal yang berisi lidah buayayang kaya akan serat.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

dimas

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health Other

Description

Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (Jurnal DiMas) merupakan jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel atau karya ilmiah hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang ilmu kefarmasian. Lingkup pengabdian kepada masyarakat antara lain meliputi penyuluhan, pelatihan, pemasaran, Teknologi Tepat ...