Jurnal PkM (Pengabdian kepada Masyarakat)
Vol 2, No 02 (2019): Jurnal PkM Pengabdian kepada Masyarakat

Pelatihan Cabri 3d V2 untuk Menigkatkan Kreativitas Guru dalam Pembelajaran Bangun Ruang

Rezkiyana Hikmah (Unknown)
Noni Selvia (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2019

Abstract

Perkembangan teknologi dan komunikasi saat ini turut memberikan dampak positif juga dalam bidang kependidikan. Sekarang ini banyak pula sekolah memanfaatkan teknologi, seperti komputer maupun internet untuk mendukung kegiatan belajar mengajar. Hal ini dimaksudkan agar dapat menciptakan metode-metode pembelajaran dengan media yang inovatif dan kreatif. Dalam beberapa tahun terakhir, Kementerian Pendidikan Nasional, tak henti-hentinya mengampanyekan pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran. Teknologi Informasi dan Komunikasi, khususnya komputer, dewasa ini memiliki peran yang semakin besar dalam proses pendidikan, yaitu dalam pembuatan media pembelajaran dan bahan ajar. Pembuatan media pembelajaran dan bahan ajar merupakan salah satu permasalahan yang ada di sekolah mitra yaitu SMP N 1 Cibinong dan SMP PGRI 1 Cibinong. Khususnya dalam pembelajaran matematika pada materi bangun ruang, dimana guru diharapkan mampu menjelaskan konsep bangun ruang 3 dimensi sedangkan fasilitas yang ada hanya mampu memperlihatkan secara 2 dimensi. Oleh karena itu, perlu diadakannya sosialisasi dan pelatihan untuk membantu guru-guru dalam mengatasi masalah ini. Salah satunya adalah mensosialisasikan dan memberikan pelatihan mengenai software Cabri 3D V2. Software ini merupakan software yang dikhususkan untuk memperlihatkan bangun ruang dari berbagai sudut pandang sehingga siswa mampu melihat dan memahami konsep-konsep bangun ruang dengan baik.Kata Kunci: Bangun ruang, software Cabri 3D V2, media pembelajaran

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

pkm

Publisher

Subject

Arts Humanities Computer Science & IT Education Social Sciences

Description

Jurnal PkM (Pengabdian kepada Masyarakat) focuses on publishing articles about the results of community service activities in any form, whether in the form of products or in the form of modules and methods. This journal contains publications from all fields of science, both education, arts and ...