Jurnal Inovasi Pendidikan MH Thamrin
Vol 6, No 1 (2022): Jurnal Inovasi Pendidikan MH Thamrin

Pengaruh Media Sosial dalam Pemahaman Pendidikan Seksual Peserta Didik Sekolah Menengah Atas di Pare, Kediri; Perspektif Guru dan Peserta Didik

Marlina - Yuli (Universitas Islam Jakarta)



Article Info

Publish Date
31 May 2022

Abstract

AbstrakMedia sosial yang sangat mempengaruhi kehidupan di dua tahun terakhir karena covid-19 telah  mengakibatkan berubahnya kebiasaan  hidup masyarakat Indonesia. Hal ini menjadikan  media sosial satu-satunya jalan untuk menghilangkan kejenuhan di rumah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media sosial terhadap pemahaman pendidikan seksual peserta didik SMA dan  sederajat di Pare, Kediri  pada tahun 2021.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efek media sosial yang begitu cepat dalam pemahaman pendidikan seksual remaja. Bentuk analisis yang digunakan adalah analisis mix method, dimana peneliti telah melakukan analsis kuantitative dan deskriptive yang  terjadi melalui interview dan pengumpulan data yang terjadi dilapangan. Keunggulan memakai metode ini adalah  penelitian dilakukan berdasarkan pemahaman yang baru yang kompleks, mendetail dan komprehensif. Analisis tersebut adalah; (1)Analisis Diskriminan (Discriminant Analysis), dan (2) Analisis Struktural Equation Modelling (SEM) Penelitian ini dilaksanakan di Pare, Kediri. Populasi dalam penelitian ini adalah 5 sekolah  di Kecamatan Pare, 2 Sekoah SMA Negri dan 3 Sekolah SMA swasta dengan marjin error 5%. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara purposive, dan hasil penelitian yang diperoleh antara lain ; a) adanya  pengaruh  yang sangat rendah antara media sosial dengan pemahaman pendidikan sex peserta didik SMA dan yang sederajat  sebesar 1% , dengan spesifik pertanyaan bahwa peserta didik  pernah membicarakan hal tersebut dengan sesama teman dan mendapat pembekalan di sekolah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jipmht

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Inovasi Pendidikan merupakan jurnal yang berisi tentang artikel ilmiah dalam bidang ilmu pendidikan yang dilakukan oleh dosen maupun mahasiswa serta para ...