Jurnal Aquatik
Vol 3 No 1 (2020): Edisi Maret 2020

Pengobatan ikan mas (Cyprinus carpio) yang terinfeksi bakteri Aeromonas hydrophila menggunakan perasan daun pepaya (Carica papaya L) dengan pemberian dosis yang berbeda

Abdulazis Makruf (Unknown)
Nicodemus Dahoklory (Unknown)
Yuliana Salosso (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pemberian perasan daun pepaya (C. papaya L) dapat mengobati ikan mas (C. carpio) yang terinfeksi bakteri A. hydrophila, kemudian berapakah dosis yang tepat untuk digunakan. Penelitian ini dilaksanakan selama 3 minggu dan menggunakan pola Rancangan Acak Lengkap dengan 3 perlakuan dan 3 ulangan, kemudian data yang diperoleh dianalisis menggunakan ANOVA dan Uji BNT. Pengamatan dilakukan melalui hematologi ikan, gejala klinis dan kualitas air. Kondisi hematologi ikan terbaik terjadi pada Perlakuan C (1800 ppm) yaitu jumlah eritrosit sebesar 1,66±0,11 x 106 sel/mm3, jumlah leukosit sebanyak 10,15±0,68 104 sel/mm3 dan kadar hemoglobin sebanyak 7,62±1,09 g/%. Ikan yang sudah diberi pengobatan memiliki gejala klinis yang lebih baik dibandingkan kondisi ikan setelah diinfeksikan bakteri A. hydrophila. Penelitian ini dapat disimpulkan memberikan pengaruh terhadap penyembuhan ikan mas (C. carpio) yang terinfeksi bakteri A. hydrophila dan penggunaan dosis 1800 ppm merupakan dosis paling optimal dalam penelitian ini.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jaqu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Aquatik merupakan media desiminasi hasil-hasil penelitian kelautan dan perikanan. Jurnal Aquatik terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Maret dan Oktober. Minimal ada 20 Artikel baru yang diterbitkan setiap tahunnya. Selain terbitan berkala dimungkinkan juga ada terbitan khusus. Jurnal ...