Telah berhasil dibuat sistem pakar fuzzy metode Sugeno untuk mendeteksi penyakit diabetes mellitus atau tidak. Tujuan dibuatnya sistem pakar ini untuk membantu membuat suatu keputusan dengan cepat dalam mendiagnosa penyakit diabetes mellitus.Variabel 7 inputan pada himpunan fuzzy berasal dari laboratorium RSUD Jombang yaitu tekanan darah sistol, tekanan darah diastol, glukosa sewaktu, kolestrol total, kadar HDL, kadar LDL, dan trigliserida. Sedangkan variabel output untuk mendiagnosa penyakit diabetes mellitus meliputi normal, pre diabetes, dan diabetes. Hasil dari pengujian dengan rule 129 dan tingkat keakuaratan sistem ini sebesar 68%.
Copyrights © 2022