HIKMAH : JURNAL PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
Vol 11, No 1 (2022)

LANDASAN PENGEMBANGAN KURIKULUM 2013

Siregar, Raja Lottung (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jun 2022

Abstract

ABSTRAKDalam sebuah kurikulum tidak akan mungkin terlepas dari landasan pengembangan kurikulum. Sebab landasan ini merupakan dasar ataupun pijakan dari kurikulum itu sendiri. Landasan pengembangan kurikulum yang pertama yaitu, landasan filosofis. Landasan filosofis maksudnya, pentingnya filsafat dalam mengembangkan kurikukulum lembaga pendidikan. Pendidikan berintikan interaksi antar manusia, terutama antar pendidik dan peserta didik untuk mencapai tujuan pendidikan. Kedua, landasan yuridis. Landasan yuridis maksudnya Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan undang-undang lainnya. Ketiga, Landasan Empiris. Landasan empiris maksudnya kurikulum dikembangkan atas dasar pertimbangan berbagai pengalaman yang diperoleh dalam proses pengembangan kurikulum sebelumnya, yang siklusnya mulai dari perencanaan, penyusunan, implementasi, dan evaluasi kurikulum. Keempat, Landasan teoretis. Landasan teoretis maksudnya kurikulum 2013 dikembangkan atas dasar teori “pendidikan berlandaskan standar” (standar based education), dan teori kurikulum berbasis kompetensi (competency-based-curriculum). Kelima, Landasan konseptual. Landasan konseptual maksudnya Secara konseptual kurikulum dikembangkan dengan memperhatikan prinsip relevansi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

hikmah

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Hikmah : Jurnal Pendidikan agama islam upaya sadar dan terencana dalam menyiapkan penelitian tentang pendidikan untuk mengenal, memahami, menghayati, hingga mengimani, ajaran agama islam, dibarengi dengan tuntunan untuk menghormati penganut agama lain dalam hubungannya dengan kerukunan antar ...