JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 5 No. 5 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Manajemen Lembaga Sertifikasi Profesi Sekolah Menengah Kejuruan dalam Meningkatkan Mutu Lulusan SMK di Kota Bandung (Studi Kasus Pada SMK Negeri 3 dan SMK Negeri 9 Bandung)

Daryani, Rina (Unknown)
Rostini, Deti (Unknown)
Tedjawiani, Ida (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 May 2022

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mendapatkan gambaran tentang perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan evaluasi, kendala serta upaya untuk mengatasi kendala dari manajemen LSP dalam meningkatkan mutu lulusan SMK. Metode penelitian yang digunakan deskriptif analitik dengan pendekatan kualitatif, sedangkan teknik penelitian yaitu wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Temuan dari penelitian ini adalah: (1) Perencanaan manajemen LSP berupa penyusunan program kerja yang memuat sasaran dan tujuan LSP, kegiatan pencapaiannya, penetapaan sumberdaya yang diperlukan serta perolehannya.  (2) Pengorganisasian LSP mengacu kepada standar BNSP dan sesuai dengan konsep dalam manajemen yaitu: terdapat proses penetapan standar, penunjukan personal, dan pembagian tugas dan wewenang (3) Pelaksanaan manajemen LSP, mengacu pada program LSP, yaitu manajemen organisasi dan pelaksanaan pengujian atau asesmen. Kegiatan Pengujian meliputi pra asesmen dan asesmen (4) Evaluasi dilakukan pada dua hal yaitu evaluasi kegiatan asesmen dan evaluasi menajemen LSP melalui audit internal dan eksternal. (5) Kendala yang dihadapi dalam manajemen LSP adalah masalah kesesuaian jadwal program sekolah dengan BNSP, kompetensi sumber daya baik dana maupun manusia dan masalah birokrasi. (6) Upaya dalam mengatasi kendala pada manajemen LSP adalah meningkatkan komunikasi dan koordinasi dengan pihak-pihak terkait dan memotivasi personal untuk meningkatkan kompetensi secara mandiri. Simpulan dari penelitian ini, penerapan manajemen LSP di SMK sudah cukup baik mengacu pada standar BNSP, serta sesuai dengan konsep manajemen sehingga diharapkan dapat meningkatkan mutu lulusan SMK.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...