JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 5 No. 7 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Landasan Teori Pendidikan Karakter

Najili, Hakin (Unknown)
Juhana, Hendri (Unknown)
Hasanah, Aan (Unknown)
Arifin, Bambang Samsul (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat kajian terkait landasan teori pendidikan karakter. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode teknik analisis data yang digunakan adalah analisis isi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik pustaka (library research). Hasil kajian menunjukan bahwa kemunculan gagasan “pendidikan karakter “(character building) terjadi karena masalah-masalah yang terjadi seperti kekerasan, korupsi, manipulasi, praktek-praktek kebohongan dalam dunia pendidikan mulai dari menyontek dalam ujian sampai plagiat dan masalah-masalah karakter lainnya. Walaupun sudah terlambat dalam menerapkan pendidikan karakter di sekolah, masih banyak generasi kita yakni para peserta didik yang duduk dibangku sekolah dan butuh pendidikan karakter agar di masa depannya menjadi orang yang tidak hanya cerdas secara intelektual tapi juga memiliki karakter. Pendidikan juga untuk membangun budi pekerti dan sopan santun dalam kehidupan. Pelaksanaan pendidikan karakter di sekolah sebagai alternatif dengan formula 4M (mengetahui, mencintai, menginginkan dan mengerjakan), juga dengan metode pembiasaan. Selain itu melalui metode mengajarkan, keteladanan, menentukan prioritas dan praksis prioritas.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...