Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) ini adalah untuk membantu kesulitan peserta didik dalam menyelesaikan soal-soal literasi numerasi. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan peserta didik dalam memahami soal literasi sehingga dapat mengaplikasikan konsep matematika yang telah dipelajari serta membiasakan diri menyelesaikan soal-soal literasi numerasi. Metode yang digunakan pada kegiatan ini adalah observasi untuk megumpulkan data kemampuan literasi peserta didik, metode demonstrasi dan tanya jawab yang dilakukan pada saat proses pembinaan, dan metode tes untuk mengetahui sejauh mana kemampuan literasi peserta didik setelah diberikan pembinaan. Peserta binaan antusias selama kegiatan ini. Hasil pengabdian ini adalah: (1) peserta didik memahami langkah awal menyelsaikan soal adalah dengan mengidentifikasi informasi yang diketahui dan yang ditanyakan pada soal; (2) kuantitas peserta didik yang mengalami kesulitan dalam menyelsaikan soal literasi numerasi mengalami penurunan yaitu sebesar 58,3%; (3) Kurangnya kemampuan memahami soal literasi dan narasi soal yang panjang menjadi alasan utama peserta pembinaan kesulitan menyelsaikan soal literasi. Kegiatan pembinaan ini memberikan pengtahuan tentang langkah-langkah menyelesaikan soal literasi numerasi.
Copyrights © 2022