Dikmas: Jurnal Pendidikan Masyarakat dan Pengabdian
Vol 2, No 2 (2022): June

Peningkatan Hasil Belajar Qur’an Hadist Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Talking Stick Pada Siswa MA Al-Khairaat Popayato

Ramlin Daud (MA Al-Khairaat Popayato)



Article Info

Publish Date
26 Jun 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian adalah untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas X MA Al-Khairaat Popayato pada mata pelajaran Qur’an Hadist. Penelitian yang dilakukan menggunakan penelitian tindakan kelas dengan sujek penelitian siswa kelas X MA Al-Khairaat Popayato. Hasil dari penelitian ini penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe talking stick dapat meningkatkan kualitas pembelajaran, baik menyangkut kegiatan guru, aktivitas peserta didik dalam pembelajaran, serta berdampak pada peningkatan hasil belajar peserta didik kelas X MA Al-Khairaat Popayato. Hal ini dapat dilihat pada hasil yang dicapai berikut ini : a) Aktivitas guru mengalami peningkatan, dari siklus I sebesar 76.92% yang terlaksana meningkat pada siklus II sebesar 100% yang terlaksana. b) Aktivitas peserta didik mengalami peningkatan, dari siklus I sebesar 54,54% yang tuntas meningkat pada siklus II sebesar 100% yang tuntas. c) Hasil belajar peserta didik mengalami peningkatan, dari siklus I sebesar 71,75% yang tuntas meningkat pada siklus II sebesar 100% yang tuntas.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

dikmas

Publisher

Subject

Education

Description

Dikmas: Jurnal Pendidikan Masyarakat dan Pengabdian is a journal managed by Master Program in Nonformal Education Post Graduate Program Gorontalo State University. This journal contains articles of community service with the scope of Training and Marketing that are utilized for community ...