JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 6 No. 2 (2022): Agustus 2022

Pengaruh Metode Eksperimental terhadap Pemahaman Konsep IPA Siswa Kelas V SDN Ciptamuda Oku Timur

Nuril Yusaputri (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas PGRI Palembang)
Farizal Imansyah (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas PGRI Palembang)
Henni Riyanti (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas PGRI Palembang)



Article Info

Publish Date
21 Jul 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh metode pembelajaran eksperimental terhadap pemahaman konsep IPA siswa. Jenis penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain One Group Pretest-Posttest. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tes pilihan ganda dengan empat alternatif pilihan jawaban, angket, dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas V SDN Ciptamuda Oku Timur sedangkan sampel dalam penelitian ini sebanyak 14 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tes pilihan ganda dengan empat alternatif jawaban, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data deskriptif dan kuantitatif dengan menggunakan uji t. Pelaksanaan pembelajaran dengan menerapkan metode eksperimental pada materi sifat benda dan perubahan wujud benda terdiri dari tiga tahap yaitu tahap eksposisi,eksplorasi, dan evaluasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai signifikansi yang diperoleh sebesar 0,000 < 0,05 dan t hitung sebesar 5,090 > 1,761 dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan metode pembelajaran eksperimental terhadap pemahaman konsep IPA siswa kelas V SDN Ciptamuda Oku Timur.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...