Praniti Jurnal Pendidikan, Bahasa, dan Sastra
Vol 2, No 1 (2022)

ANALISIS NILAI KARAKTER DALAM SERIAL ANIMASI “NUSSA DAN RARA” KARYA ADITYA TRIANTORO

Hesti Ayu Lestari (Universitas PGRI Semarang)
Ikha Listyarini (Universitas PGRI Semarang)
Eka Sari Setianingsih (Universitas PGRI Semarang)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2022

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya nilai karakter pada anak-anak sekolah dasar. Dengan  hal tersebut film animasi Nussa dan Rara karya Aditya Triantoro dapat menjadi media penanaman nilai karakter pada anak sekolah dasar yang sangat kreatif dan inovatif sehingga anak tidak bosen dengan menonton film dan dapat meniru nilai karakter yang ada dalam film tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis nilai-nilai karakter yang terdapat dalam film animasi Nussa dan Rara karya Aditya Triantoro. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif, dengan sumber data wawancara, dokumentasi dan simak catat. Analisis data dapat dilakukan dengan mendeskripsikan nilai karakter dalam film animasi Nussa dan Rara karya Aditya Triantoro yang meliputi nilai karakter religius, jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai prestasi, bersahabat/komunikatif, cinta damai, gemar membaca, peduli lingkungan, peduli sosial, dan tanggung jawab.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

praniti

Publisher

Subject

Education

Description

PRANITI: Jurnal Pendidikan, Bahasa, dan Sastra is a journal of education, language, and literature published by Department of English Literature, Faculty of Economics, Law, and Humanities, Universitas Ngudi Waluyo. Praniti is published four times annually in January, April, July, and October. We ...