Jurnal Ilmu Kesehatan dan Farmasi
Vol 2 No 1 (2014): Jurnal Ilmu Kesehatan dan Farmasi

Penggunaan Sodium Tripoliphosphat Sebagai Alternatif Pengganti Bleng (Boraks) dalam Pembuatan Kerupuk

Hardiono Adisaputra (Universitas Nahdlatul Wathan Mataram)
Ika Andhyka (Universitas Nahdlatul Wathan Mataram)
Nur A. Ikhtiarini (Universitas Nahdlatul Wathan Mataram)



Article Info

Publish Date
03 Mar 2014

Abstract

Kerupuk tepung merupakan sajian yang selalu ada dalam hidangan masyarakat Indonesia sehari-hari baik pada acara perayaan kecil maupun besar. Makanan ini dibuat dengan bahan dasar berbagai macam tepung terutama tepung terigu dan tapioka, bumbu-bumbu, bahan tambahan penyedap rasa dan bahan pewarna. Di Indonesia sering terjadi penyalahgunaan zat kimia berbahaya yang sering disalahgunakan dalam produksi makanan adalah boraks. Bahan tambahan pangan yang diizinkan adalah Sodium Tripoliphosphat yang memiliki fungsi yang sama seperti boraks.Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana sifat fisik kerupuk yang dibuat menggunakan sodium tripoliphosphat sebagai pengganti bleng (boraks). Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat eksperimen atau percobaan (experiment research). Sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kerupuk yang dibuat menggunakan sodium tripoliphosphat 0,5%. Berdasarkan dari hasil data penelitian dapat disimpulkan bahwa kerupuk yang dibuat menggunakan sodium tripoliphosphat sebagai pengganti bleng (boraks) memiliki hasil yang sama dan efektif sebagai pengganti bleng (boraks). Hal tersebut dapat dibuktikan dengan adanya uji Organoleptis yaitu warna, bau, rasa, tekstur dan Uji Karakteristik Fisik Kerupuk.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

jikf

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmu Kesehatan dan Farmasi (JIKF) dengan e ISSN : 2776-8449, p ISSN : 2442-5087 adalah jurnal yang ditujukan untuk publikasi artikel ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Nahdlatul Wathan Mataram. Jurnal ini adalah Jurnal Ilmu Kesehatan dan Farmasi (JIKF) yang ...