Insan Cendekia: Jurnal Pendidikan
Vol. 3 No. 1 (2022): April

Upaya Meningkatkan Kinerja Guru dalam Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Berkarakter Melalui Bimbingan Berkelanjutan Pada Semester I di MI Negeri 6 Cilacap

Solihatun, Solihatun (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Apr 2022

Abstract

Penelitian Tindakan Sekolah ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja guru dalam menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Berkarakter melalui bimbingan berkelanjutan di MI Negeri 6 Cilacap. Subyek dalam penelitian tindakan sekolah ini adalah 8 orang guru kelas di MI Negeri 6 Cilacap Penelitian ini dilaksanakan dua siklus dan tiap siklusnya terdiri dari dua kali pertemuan yang tiap siklusnya dilaksanakan melalui Bimbingan Berkelanjutan. Teknik dan alat pengumpul data melalui tes dan non tes serta melalui observasi. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini apabila 85 % dari guru memiliki kinerja untuk menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Berkarakter dan menunjukkan aktifitas positif. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan aktifitas guru , dari 79,6 % pada siklus I meningkat menjadi 97% pada siklus II, demikian juga dengan kinerja guru pada siklus I mencapai 62,50 % meningkat menjadi 100 % pada siklus II. Dengan demikian melalui kegiatan bimbingan berkelanjutan dapat meningkatkan kinerja guru dalam menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Berkarakter.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jic

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Insan Cendekia: Jurnal Pendidikan (JIC) adalah jurnal terbitan CV. Tripe Konsultan bekerja sama dengan Kelompok Kerja Guru (KKG) guru kelas Kec. Wanareja yang diterbitkan pertama kali pada tahun 2020. Jurnal Insan Cendekia menerima manuskrip baik dari artikel asli maupun literature review. Jurnal ...